Jika blog yang anda kelola menggunakan flatform blogger atau blogspot maka berbahagialah karena anda akan lebih mundah dalam mendaftarkan blog anda di Google Webmaster. dan anda pun cukup hanya bermodalkan akun Gmail anda untuk login.
Berikut Langkah-langkah Mendaftar Di Google Webmaster
- Pertama silahkan anda masuk ke Google Webmaster
- Setelah itu akan dibawa ke halaman Search Console dan akan menemui menu URL dan reCAPTCHA.
- Silahkan masukkan URL/Alamat Blog anda di kolom "URL" dan klik ceklis pada kolom "reCAPTCHA" agar anda tidak di deteksi sebagai robot, setelah itu klik "Kirim Permintaan". Lihat gambar.
- Setelah proses pendaftaran blog ke google selasai, maka langkah selanjutnya masuk ke Search Consolet
- Maka akan terbuka halaman utama Google Webmaster, lalu submit alamat blog atau situs anda kedalam kolom yang disediakan, lalu kemudian klik "Add Site". Lihat gambar.
- Selanjutnya, pilih "Alternate Method" (lihat no 1 pada gambar dibawah), kemudian pilih "HTML Tage", setelah itu copy kode verifikasi Google Webmaster Tools (lihat no 2 pada gambar dibawah), sekarang masuk ke akun blogger/blogspot anda, dan letakkan kode verifikasi tersebut kedalam template blog anda, dengan mencari script code </head> dan meletakkannya diatas script code tersebut. kemudian "Simpan Template".
- Jika kode verifikasi sudah diletakkan di dalam template blog, maka langkah selanjutnya silahkan anda kembali ke halaman Google Webmaster Tools, kemudian klik tombol "VERIFY" seperti yang di tunjukkan pada no 3 gambar di atas.
Sekarang blog anda sudah berhasil terintegrasi dengan Google Webmaster Tools, dan utuk langkah selanjutnya adalah anda harus mensubmit peta situs kedalam Google Webmaster Tools, sehingga robot google dapat dengan mudah menelusuri setiap bagian situs anda.
Cara Submit Sitemap/Peta Situs di Google Wabmaster Tools
Setelah tadi anda berhasil mengintegrasikan blog anda dengan Google Webmaster Tools, maka langkah selanjutnya yang harus anda lakukan adalah mensubmit peta situs atau sitemap blog anda kedalam Google Webmaster Tools, dan untuk langkah-langkahnya sebagai berikut :
- Silahkan masuk ke halaman beranda Google webmaster Tools anda
- Klik pada link url atau alamat blog anda pada daftar
- Lalu pilih pada menu "Perayapan", setelah itu pilih menu "Peta Situs", maka akan muncul seperti gambar di baah ini.
- Setelah itu cari dan klik "Tambahkan/Uji Peta Situs", kemudian masukkan sitemap/peta situs blog anda, khusus untuk para pengguna blogger/blogspot, sitemap/peta situs terletak di http://nama-blog-anda.blogspot.com/sitemap.xml, jadi intinya anda cukup memasukkan "sitemap.xml", setelah itu klik "Submit Sitemap". Lihat gambar.
- Tambahkan juga peta situs dibawah ini untuk memaksimalkan postingan blog anda :
* feeds/posts/default
* feeds/posts/default?alt=rss
* /atom.xml?redirect=false&start-index=1&max-results=500
- setelah anda submit biasanya akan tampil seperti gambar di atas
- selesai
Demikian lah tutorial Cara Baru Daftar Di Google Webmaster Tools, semoga bisa membantu dan menambah ilmu pengetahuan kita.
Out Of Topic Show Konversi KodeHide Konversi KodeShow EmoticonHide Emoticon